Ditreskrimsus Polda Metro Jaya Gelar Sosialisasi Aplikasi SISDALKARA untuk Tingkatkan Pengendalian Perkara

Ditreskrimsus Polda Metro Jaya Gelar Sosialisasi Aplikasi SISDALKARA untuk Tingkatkan Pengendalian Perkara

Jakarta — Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya melaksanakan kegiatan sosialisasi aplikasi SISDALKARA (Sistem Pengendalian Perkara) pada Senin, 17 November 2025, bertempat di Ruang Pantry Lantai 2 Ditreskrimsus Polda Metro Jaya. Kegiatan dimulai pukul 15.00 WIB dan berlangsung hingga selesai.

Sosialisasi dipimpin oleh KOMPOL Eko Widjaja KS, S.H., selaku Kasubbag Minops Ditreskrimsus PMJ, dan diikuti oleh perwakilan Penyidik, Banum dari masing-masing Subdit, Bag Wassidik, serta Sikorwas PPNS.

Dalam kegiatan ini, pihak vendor pengembang aplikasi SISDALKARA memberikan paparan teknis terkait mekanisme login, penginputan data, serta alur penggunaan aplikasi untuk mendukung transparansi, efisiensi, dan akurasi pengendalian perkara di lingkungan Ditreskrimsus.

Melalui penerapan aplikasi SISDALKARA, Ditreskrimsus Polda Metro Jaya berkomitmen meningkatkan kualitas manajemen perkara secara digital, terintegrasi, dan akuntabel guna memperkuat pelayanan publik serta mendukung profesionalisme penyidikan di wilayah hukum Polda Metro Jaya.